Posted by : Mangahendra Wednesday, June 13, 2012

kali ini saya akan membagikan informasi mengenai kelebihan android 5.0 jelly bean os. sesuai namanya "jelly bean" yang artinya kacang jelly . sungguh nama -nama yang unik bukan. berkat kesuksesannya dibidang IPTEK, untuk itu google dapat dengan cepat merilis android ini.




Kelebihan Android 5.0 Jelly Bean Os - Google telah merilis Jenis-Jenis OS Android dalam urutan abjad, mulai dari : C (Cupcake), D (Donut), E (Eclair), F (Froyo), G (Gingerbread), H (Honeycomb) dan I (Ice Cream Sandwich). Versi berikutnya dan sekaligus yang terbaru ditahun 2012 ini adalah Android 5.0 Jelly Bean.

Versi sebelumnya dan masih baru ialah Android ICS, telah membawa sejumlah besar penyegaran dan fitur yang menggabungkan Android Honeycomb dan Android Gingerbread. Namun, dalam Android Jelly Bean akan mengalami sedikit perubahan dan pastinya lebih memberikan kelebihan pengalaman bagi si pengguna yang lebih baik dibandingkan dengan pendahulunya. Lalu seperti apa kelebihan yang dimiliki oleh OS Android 5.0 Jelly Bean



Kelebihan dari Android 5.0 Jelly Bean :

1. Integrasi Google Chrome
Selama ini fitur Google Chrome belum di Integrasikan pada OS Android. Penggemar Android mengharapkan bahwa dalam rilis berikutnya dari versi terbaru Android, yaitu Android 5.0 Jelly Bean,Google akan membawa browser Google Chrome yang terintegrasi. Yang mana akan memberikan pengguna pengalaman yang sama dengan versi Dekstop dari Google Chrome. Saat ini Google menawarkan pengguna untuk men-Download Chrome untuk Android ( Masih dalam tahap Beta).

2. Terdapat Built In File Manager
Pada OS Android Jelly Bean dikabarkan akan memiliki built-in file manager yang akan memungkinkan penggunauntuk dengan mudah mengatur file dan akses sesuai dengan kebutuhan. Produsen smartphone Android seperti Samsung sudah mulai menyiapkan file manager sebagai bagian dari aplikasi standar mereka. Selain itu, sejumlah besar aplikasi file manager telah dilaporkan di download oleh pengguna Android dari Android Market (sekarang menjadi Google Play) selama beberapa bulan. Google diharapkan untuk memperkenalkan file manager di OS Android 5.0 Jelly Bean.

3. Peningkatan pada Baterai dan Manajemen Power
Banyak pengguna menghadapi masalah dengan ketahanan baterai pada perangkat Android mereka.Android 5.0 Jelly Bean telah datang dengan membawa kelebihan dalam hal efisiensi baterai dan manajeman daya yang lebih baik dengan cara meningkatkan percepatan dan optimalisasi hardware.Dalam hal ini google banyak melakukan pengembangan untuk mencegah aplikasi-aplikasi pihak ketiga yang akan menguras konsumsi baterai. Selain itu akan lebih bagus lagi jika google bisa membuat Android Jelly Bean menjadi lebih baik dalam hal menghemat baterai Android.

4. Penigkatan pada fungsi Keyboard
Kelebihan lain yang akan dimiliki oleh Android 5.0 Jelly Bean adalah peningkatan pada fungsi keyboard, artinya bahwa keyboar standar akan diperbaharui dengan fitur dan desain yang labih baik. Dimana akan membuat proses pengetikan jadi lebih mudah.

Itulah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Android 5.0 Jelly Bean, semoga dapat bermanfaat untuk Anda semua. Dan kita tunggu saja rilisnya di Indonesia.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Post

Followers

Grand-D Friends

Guest Book

Grand-D. Powered by Blogger.

Grand-D Flag Counter

free counters

Followers & Friends

Grand-D Translate

Blog Archive

Grand-D Visitor

Ping your blog, website, or RSS feed for Free

- Copyright © 2013 Grand-D -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -